Padang, Humas – Siswa MTsN 3 Kota Padang Tatra Afwitra Pratama raih juara harapan 2 lomba Tahfidz antar MTs se Kota Padang. Kegiatan tersebut digelar oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Al-Quran Hadits MTs Kota Padang, di MTsN 3 Kota Padang, Senin (14/11/22).
Kegiatan penuh ghirah itu digelar MGMP Al-Quran Hadits MTs Padang dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-77. Selain itu lomba ini juga untuk membumikan Al-Quran di Madrasah dan melahirkan para Hafizh dan Hafizhah hebat”.
Kepala MTsN 3 Kota Padang Nurhidayati, mengucapkan terima kasih, selamat dan sukses kepada KKG Al-Quran Hadits, sebagai guru Bidang Studi, pelatih, pembimbing dan pendamping telaten yang telah membuktikan kinerja dan dedikasinya. (AA. Foto : AA)
0 Komentar