Padang, Humas – Kepala MTsN 3 Kota Padang, Nurhidayati, menyemangati dan melepas peserta lomba Pra Olimpiade Sains Nasional Bidang IPS, yang akan berjuang pada hari ini Sabtu (25/02), yang bertempat di SMPN 25 Kota Padang.
Kepala MTsN 3 Padang Nurhidayati menyampaikan apresiasi dan motivasi kepada peserta lomba Pra Olimpiade Sains Nasional Bidang IPS yang didampingi oleh guru pembimbing. “Semoga peserta lomba Pra Olimpiade Sains Nasional Bidang IPS meraih hasil yang maksimal, sukses ananda. Kami keluarga besar MTsN 3 Kota Padang selalu mengiringi perjuangan mu, nak. Semangat selalu dan selalu ikhtiar dan tawadu’ serta selalu ibadah kepada Allah SWT“, ujarnya.
Peserta lomba Pra Olimpiade Sains Nasional Bidang IPS MTsN 3 Kota Padang yang diperkuat 5 orang siswa yang ikut bertanding dan didampingi oleh guru pendamping Ratri Wulandhari dan Syafrimen Sahir, mengucapkan terima kasih atas do’a dan support dari kepala Madrasah, guru serta seluruh keluarga besar MTsN 3 Kota Padang. (AA. Foto : MN)
0 Komentar