Padang, Humas – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kota Padang H. Edy Oktafiandi inpeksi mendadak (sidak) awal masuk kerja usai libur Hari Raya Idul Fitri ke MTsN 3 Kota Padang, Rabu (26/4).
Rombongan Kakankamenag disambut Kepala MTsN 3 Kota Padang Nurhidayati dan unsur pimpinan. Kakankemenag melakukan pengecekan kehadiran aparatur sipil negara (ASN) madrasah yang terletak di Lubuk Minturun Kecamatan Koto Tangah tersebut.
Edy Oktafiandi mengucapkan terima kasih kepada ASN MTsN 3 Kota Padang yang taat aturan dengan disipilin kehadirannya.
Dia meminta ASN jangan hanya disiplin karena dilakukan sidak, tetapi tetap disiplin dalam melaksanakan tugas masing.
Nurhidayati juga menyampaikan terima kasih kepada ASN MTsN 3 Kota Padang yang telah membuktikan kedisiplinannya dengan masuk kerja usai libur lebaran tahun ini. Dia mengajak untuk tetap disiplin dan meningkatkan kinerja. (AA. Foto : AA)
0 Komentar