Marandang Tradisi Yang Mendunia, Kebanggaan Generasi Muda Minangkabau: Panen Raya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin (P5P2RA)

15 Mei 2024

Padang, Humas – MTsN 3 Kota Padang menggelar acara Panen Raya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin (P5P2RA) dengan tema “Marandang Tradisi Yang Mendunia, Kebanggaan Generasi Muda Minangkabau” pada Rabu (15/05/2024). Acara ini berlangsung meriah dan diikuti dengan antusiasme tinggi oleh seluruh siswa, guru, dan masyarakat sekitar. Marandang, atau proses memasak rendang, menjadi pusat kegiatan dalam proyek ini, mengingat rendang adalah kuliner khas Minangkabau yang telah diakui dunia.

Kepala MTsN 3 Kota Padang, Nurhidayati, dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini bukan hanya sekadar kegiatan memasak, tetapi juga sarana untuk menanamkan nilai-nilai kebudayaan dan kebanggaan terhadap warisan leluhur kepada generasi muda. “Marandang adalah lebih dari sekadar memasak. Ini adalah bagian dari identitas kita sebagai orang Minangkabau dan Indonesia. Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa-siswi dapat memahami dan menghargai tradisi serta mengembangkannya dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Selain proses memasak rendang, acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan yang melibatkan siswa, seperti lomba memasak, diskusi tentang sejarah dan filosofi rendang, serta pameran hasil karya seni bertemakan budaya Minangkabau. Para siswa yang terlibat dalam kegiatan ini menunjukkan kebanggaan dan kecintaan mereka terhadap budaya Minangkabau. Hal ini terlihat dari semangat dan kreativitas yang ditunjukkan dalam setiap kegiatan.

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin (P5P2RA) bertujuan untuk membentuk karakter siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki akhlak yang baik dan rasa cinta terhadap budaya dan bangsa. Dengan mengusung tema marandang, diharapkan siswa dapat mengembangkan sikap gotong royong, kerja keras, dan tanggung jawab yang merupakan nilai-nilai luhur Pancasila dan ajaran Islam. (AA. Foto: AA)

Informasi lainnya…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *