Kepala Urusan Tata Usaha MTsN 3 Kota Padang Buka Lomba MSQ Antar MTs se-Kota Padang

20 November 2024

Padang, Humas – Kepala MTsN 3 Kota Padang, Nurhidayati, yang diwakili oleh Kepala Urusan Tata Usaha, Desi Arisanti, secara resmi membuka Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ) antar Madrasah Tsanawiyah (MTs) se-Kota Padang. Acara tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-79 Kementerian Agama. Bertempat di Masjid Nurus Sakinah MTsN 3 Kota Padang, kegiatan ini berlangsung khidmat pada Rabu (20/11), dengan dihadiri oleh para peserta dan pendamping dari berbagai madrasah di Kota Padang.

Dalam sambutannya, Desi Arisanti menyampaikan pesan penting kepada seluruh peserta MSQ. Ia mengajak semua pihak untuk terus mengingat dan mengambil pelajaran dari Sejarah Kebudayaan Islam. “Sejarah kebudayaan Islam bukan hanya untuk dikenang, tetapi juga menjadi sumber pembelajaran dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam kebudayaan Islam dapat menjadi pedoman dalam membangun bangsa yang berkeadaban.

Kegiatan MSQ ini diikuti oleh perwakilan siswa dari berbagai MTs di Kota Padang. Para peserta menampilkan kemampuan mereka dalam menyampaikan pesan Al-Qur’an melalui syarhil (penjelasan) yang kreatif dan inspiratif. Tema yang diangkat tahun ini adalah “Menguatkan Moderasi Beragama dalam Bingkai Kebinekaan,” yang bertujuan untuk menanamkan sikap toleransi dan kebersamaan di tengah masyarakat yang majemuk.

Selain itu, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi antar madrasah di Kota Padang. Para siswa tidak hanya berkompetisi, tetapi juga saling bertukar pengalaman dan inspirasi. “Kegiatan ini adalah salah satu bentuk nyata bagaimana kita merayakan Hari Amal Bhakti dengan semangat kebersamaan dan prestasi,” ungkap salah satu peserta dari MTs Negeri 1 Kota Padang.

MSQ di Masjid Nurus Sakinah ditutup dengan antusiasme tinggi dari seluruh peserta dan penonton. Dalam penutupan, panitia menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. Harapannya, peringatan HAB Ke-79 ini tidak hanya menjadi momentum perayaan, tetapi juga sarana untuk memperkuat peran madrasah dalam membangun generasi Qur’ani yang berakhlak mulia. (AA. Foto: AA)

Informasi lainnya…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *