


Padang, Humas – Menyonsong Tahun Pelajaran 2023/2024 yang akan dimulai pada tanggal 10 Juli 2023 mendatang, tiga orang guru MTsN 3 Kota Padang mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) atau pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) Madrasah kota Padang, Selasa (27/06).
Pelatihan ini diselenggarakan oleh Kelompok Kepala Madrasah (KKM) Kota Padang diperuntukan bagi Wakil Kepala/Guru madrasah kota Padang yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 26-27 Juni 2023 dan bertempat di Basko Hotel Padang, Jln Prof. Dr. Hamka No. 2A Air Tawar Timur, Kec. Padang Utara, Kota Padang.
Ketiga guru itu adalah Hj. Melia guru Matematika dan juga selaku Waka Kurikulum, Sendra guru Bahasa Indonesia dan Rivan Taufal guru TIK ditugaskan oleh Kepala MTsN 3 Kota Padang untuk mengikuti bimtek IKM bagi guru-guru madrasah baik dari Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) maupun Madrasah Aliyah (MA) se-Kota Padang.
Kepala MTsN 3 Kota Padang Nurhidayati menyambut baik dan mengapresiasi guru yang mengikuti kegiatan pelatihan IKM diadakan selama 2 hari tersebut.
Nurhidayati mengatakan pelatihan IKM sangat penting bagi guru karena kurikulum merdeka adalah kurikulum nasional yang harus diterapkan oleh madrasah pada tahun pelajaran 2023/ 2024.
Ia berharap semoga ilmu yang didapat oleh guru-guru yang mengikuti pelatihan, nanti dapat disebar luaskan kepada guru-guru lain dimadrasah masing-masing.
Bimtek dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang, Zulfahmi, dan dihadiri oleh pengurus KKM Kota Padang, kepala madrasah serta guru-guru peserta bimtek. (AA. Foto: RT)
0 Komentar