Kepala MTsN 3 Kota Padang Buka Kegiatan Membuat Soal Ujian Madrasah

20 Februari 2021

Padang – Kegiatan hari ini Sabtu, 20 Februari 2021  kepala MTsN 3 Kota Padang Nurhidayati membuka dan sekaligus memberi arahan dalam kegiatan membuat soal ujian madrasah bagi guru-guru yang mengajar di kelas Sembilan. Ujian madrasah adalah ujian yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan (madrasah) berupa kegiatan pengukuran pencapaian kompetensi peserta didik dengan mengacu pada standar kompetensi lulusan (SKL).

Kebijakan membuat kisi dan soal ujian madrasah untuk siswa kelas IX  ini sesuai dengan SE Dirjen Pendis No 752 tahun 2021 tentang kenaikan kelas dan kelulusan kelas Sembilan. Dalam SE Dirjen Pendis ini siswa kelas IX dinyatakan lulus setelah mengikuti ujian madrasah yang diselenggarakan oleh satuan pendidkan madrasah.  Pelaksanaan ujian madrasah untuk siswa kelas mempunyai rentangan waktu dari tanggal 15 Maret sampai dengan 10 April 2021.

Menindaklanjuti  SE Dirjen Pendis tersebut Kementrian Agama Provinsi Sumbar mensosialisasikan ujian madrasah melalui kegiatan zoomeeting yang dihadiri oleh kepala madrasah. 

Sebagai keseragaman dalam pelaksanaan ujian madrasah maka melalui K2MTs diadakanlah sosialisasi ujian madrasah di MTsN 1 Kota Padang pada hari selasa tanggal 16 Februari 2021  pada kegiatan tersebut diputuskan untuk menyerahkan ujian madrasah ke satuan pendidikan masing-masing.

Dalam pembukaan kegiatan membuat kisi-kisi dan soal kelas IX kepala madrasah Nurhidayati menyampaikan Ujian Madrasah diserahkan sepenuhnya kepada madrasah baik kisi-kisi  dan pembuat soal, kisi dan hasil nilai ujian madrasah. Kepala madrasah juga menyebutkan Ujian Madrasah dibagi dua yaitu untuk mata pelajaran PAI sudah ada juknis dari Dirjen Pendis  dan mata pelajaran umum kisi disiapkan K2MTs Sumbar. 

Menurut laporan  penulisan soal diserahkan kepada madrasah masing-masing sesuai yang diajar oleh mata pelajaran sesuai dengan KD yang disampai. Disamping itu kepala madrasah menambahkan dalam pembelajaran kita memakai keterampilan abad 21 yang mulai dari komunikasi, kolaborasi, pemikiran kritis dan pemecahan masalah.

Selanjutnya kepala madrasah juga menyampaikan dalam supervisi kita dibagi atas dua yaitu kondisi awal atau observasi dan pengamatan.  Untuk membuat soal ujian madrasah  ada tiga  level yang diperhatikan C1, C2, C3, C4 dan C5. Dalam membuat soal ujian madrasah  berdasarkan tingkatan berdasarkan Hots, Mots dan Lots . Untuk  membuat soal memerlukan keterampilan dan teknis-teknis dalam membuat soal. (SS. Foto : SS)

Informasi lainnya…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *