Padang – Pelantikan Ramli, S.Ag PLT Kepala Madrasah MTsN 3 Kota Padang yang dilantik oleh kepala kantor kementerian agama kota Padang karena kepala MTsN 3 Kota Padang, Afrizal Can S.Ag yang memasuki usia pensiun atau purna bakti. Dalam kegiatan pelantikan tersebut yang dihadiri oleh kepala-kepala MTs, pengawas. Bapak Afrizal yang sudah bertugas selama 13 bulan mengabdi di MTsN 3 Kota Padang yang terhitung 1 Mei 2020. Dalam kesempatan ini bapak Afrizal Can, S.Ag mengucapkan terima kasih kepada wakil kepala, kaur TU, majelis guru dan komite MTsN 3 Kota padang yang lama bergaul dalam kedinasan. Bapak Ramli mengatakan walau PLT di MTsN 3 Kota Padang beliau akan banyak bertanya kepada senior kepala MTsN 3 Padang yang sudah pernah mengabdi di MTsN 3 Padang antara lain Drs. Suardi Darma Putra, Dra. Rifdawati M.Pd, Lilis Andriani, M.Pd dan Afrizal Can, S.Ag.
Kepala kantor kementrian agama kota padang Drs. Marjanis, M.Pd mengatakan bahwa bapak Afrizal Can, S.Ag beliau sosok yang bisa menyejukan hati. Selanjutnya Drs. Marjanis, M.Pd mengatakan pensiun merupakan pakaian asn yang sudah tersistem. Akhir kata beliau mengucapkan terima kasih yang sudah mengabdi selama 38 tahun. Beliau berharap semoga silaturahmi tetap terjalin dan pengabdian selama ini bernilai ibadah hendaknya. Aamiin. Kepada Bapak Ramli yang menjabat Kepala MTsN 6 Padang kita berharap agar dapat mengembangkan tugas secara profesional. (SS. Foto : SS)
Senam Pagi dan Penyuluhan Kesehatan Oleh Puskesmas KPIK di MTsN 3 Kota Padang: Aksi Bergizi Untuk Siswa dan Guru
Padang, Humas - Pada Sabtu, 14 September 2024, MTsN 3 Kota Padang menggelar kegiatan senam pagi yang diikuti oleh...
0 Komentar