MTsN 3 Kota Padang Tegaskan Komitmen Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Madrasah

22 Januari 2025

Padang, Humas – 22 Januari 2024, sejak tahun 2024, MTsN 3 Kota Padang di bawah kepemimpinan Kepala Madrasah Nurhidayati, S.T., telah menunjukkan komitmen nyata dalam pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan madrasah. Sebagai wujud komitmen tersebut, pada bulan Mei 2024, dibentuk Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Madrasah, yang langsung mulai bekerja untuk mengatasi isu ini secara sistematis.

Salah satu langkah strategis tim adalah melakukan publikasi rutin mengenai kegiatan pencegahan dan penanganan kekerasan melalui berbagai platform media sosial. Informasi yang disampaikan mencakup edukasi tentang dampak kekerasan, sosialisasi kebijakan antikekerasan, hingga dokumentasi program madrasah yang bertujuan menciptakan lingkungan belajar yang aman dan ramah bagi siswa. Langkah ini tidak hanya memperkuat komitmen internal madrasah, tetapi juga memperluas jangkauan informasi kepada masyarakat luas.

Keberhasilan publikasi ini terbukti dari adanya perhatian pihak luar, termasuk mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) yang tertarik mengkaji program penanganan kekerasan di MTsN 3 Kota Padang sebagai bahan penelitian. Mahasiswa tersebut mengungkapkan bahwa informasi awal mengenai program ini diperoleh dari unggahan madrasah di media sosial, yang secara konsisten mempublikasikan upaya dan capaian tim pencegahan kekerasan.

“Kami bangga bahwa langkah kecil yang kami mulai melalui publikasi ini telah memberikan dampak yang luas, baik dalam meningkatkan kesadaran masyarakat maupun menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk ikut peduli terhadap isu kekerasan di lingkungan pendidikan,” ungkap Nurhidayati.

Komitmen MTsN 3 Kota Padang dalam penanganan kekerasan ini tidak hanya menjadi bukti nyata keberhasilan madrasah dalam menciptakan lingkungan yang aman, tetapi juga menonjolkan peran aktif humas madrasah dalam menyampaikan pesan positif dan mendorong perubahan yang lebih baik di dunia pendidikan.(SW, Foto : SW)

Informasi lainnya…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *