K2MTS KOTA PADANG, RAMLI MEMBUKA KEGIATAN MGMP IPS KEMENAG KOTA PADANG

03 Februari 2021

Padang – Rabu, 3 Februari 2021 Ketua Kelompok Kepala Madrasah Tsanawiyah (K2MTs) Ramli, S.Ag pagi ini membuka kegiatan MGMP IPS Kemenag Kota Padang di MTsN 6 Padang. Kegiatan MGMP IPS yang sudah berjalan sejak Januari kemaren dengan materi program jangka pendek dan jangka panjang. Sesuai dengan materi bedah SKL KI KD dan IPK yang dilaksanakan hari ini maka secara resmi MGMP IPS dilakukan pembukaan hari ini.

Ketua K2MTs Ramli mengatakan kegiatan bedah SKL ini sangat bagus dilakukan. Bedah SKL ini disampaikan oleh narasumber dari Balai Diklat Keagamaan (BDK) Padang yang juga bagian dari anggaran kementrian agama. Selanjutnya ramli menyampaikan bedah SKL ini akan bisa digunakan dalam momen menghadapi ujian sekolah. Ujian sekolah akan dilaksanakan sekitar bulan Maret yang akan datang. 

Menurut Ramli, MGMP merupakan wadah bagi guru untuk mengembangkan madrasah riset yang sudah diSKkan oleh Kanwil kemenag Propinsi Sumbar. Guna mengembangkan madrasah  riset ini adalah untuk melakukan penelitian nantinya. Penelitian bagi guru akan mendukung kegiatan PKB untuk naik pangkat guru.

Pelaksanaan kegiatan MGMP dilaksanakan sesuai KMA 381 yang mengatur tentang juknis kegiatan MGMP. Ketua MGMP IPS Kota Padang, Wilza Syarif menyampaikan kegiatan MGMP IPS Kemenang Kota Padang dihadiri sebanyak 35 orang guru dari 21 MTs Negeri dan swasta se kota Padang.

Apa yang disampaikan ketua K2MTs akan dilaksanakan dan semoga  kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir kegiatan. Selanjutnya Wilza syarif menyampaikan terima kasih kepada ketua K2MTs Ramli yang sudah membuka kegiatan MGMP IPS Kemengan Kota Padang secara resmi. (SS. Foto : SS)

Informasi lainnya…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *